Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Saatnya Gunakan Free Hit untuk Tim FPL Anda

Gambar diambil dari website Premier League

Gameweek (GW) 10 menuai berbagai kekecewaan bagi banyak manajer. Hal itu disebabkan karena banyak striker ternama tidak mencetak gol untuk timnya. Sebut saja Harry Kane, Dominic Calvert-Lewin dan Timo Werner yang hanya menyumbang masing-masing 2 poin. Beruntung bagi mereka yang memiliki Edinson Cavani, Callum Wilson dan Joelinton yang menyumbang poin di atas 10.

Selain karena permasalahan pada striker, cedera juga menjadi faktor yang lain. Sebut saja defender utama penulis, Lucas Digne yang cedera ankle dan diperkirakan akan kembali merumput pada tanggal 30 Januari 2021. Cedera juga menghampiri posisi kiper yaitu Nick Pope yang mengalami head injury sehingga timnya kebobolan 5 gol oleh Manchester City.

Dengan alasan tersebut, penulis ingin memberikan saran untuk para manajer yang kebingungan (seperti penulis) agar dapat kembali meraih poin tinggi pada gameweek 11. Saran tersebut adalah pergunakan pilihan free hit pada transfer minggu ini. Bagi para manajer pemula, free hit adalah sebuah chip yang dapat digunakan satu kali per musim dan memungkinkan transfer tak terbatas dalam satu gameweek. Para manajer dapat mengganti seluruh skuad mereka untuk satu gameweek, tetapi susunan 15 pemain sebelumnya akan dikembalikan seperti semula pada awal gameweek untuk tenggat waktu berikutnya.

Untuk posisi kiper, penulis merekomendasikan Lukasz Fabianski untuk menjaga gawang tim Anda. Tampil epik pada GW 10 dan memiliki form 9.0 membuat penulis merekrutnya menggantikan Alisson Becker yang sedang mengalami cedera. Meskipun West Ham United akan menjamu Manchester United minggu ini, penulis cukup yakin dengan poin yang akan dihasilkan oleh Fabianski mengingat keterampilannya dalam melakukan penyelamatan.

Pada posisi defender, bagi  para manajer yang belum memiliki Benjamin Mendy, Kyle Walker dan Benjamin Chilwell diharapkan untuk segera mengganti pemain lamanya dengan ketiga pemain tersebut. Konsistensi Ben Chilwell dari GW 4 sudah tidak perlu diragukan. Sedangkan Benjamin Mendy dan Kyle Walker mendapat hasil yang maksimal pada GW 10 dan Manchester City akan menjamu Fulham pada GW 11 membuat penulis optimis memasukkan mereka pada tim. Riyad Mahrez dan James Ward-Prowse akan menemani Kevin De Bruyne dan Bruno Fernandes pada posisi midfielder yang dapat menghasilkan poin tinggi.

Posisi striker masih membuat penulis ragu. Dengan cederanya Harry Kane, penulis mempercayakan Tammy Abraham untuk menggantikannya. Bersama dengan Timo Werner, duet pemain Chelsea ini diharapkan bisa mendapatkan hasil yang maksimal ketika menjamu Leeds nanti. Selain itu, Jamie Vardy juga masih layak menjadi captain pada tim FPL Anda.

For your information, pertandingan antara Aston Villa vs Newcastle United untuk sementara ditunda karena adanya peningkatan kasus Covid-19 di Newcastle. Untuk itu, penulis menyarankan untuk menghindari menggunakan pemain dari kedua tim untuk menghindari kekosongan poin.


Penulis : Rainaldo

Post a Comment for "Saatnya Gunakan Free Hit untuk Tim FPL Anda"